WHAT'S NEW?
Loading...

Tugas TIK 4

Tugas TIK 4

Bagian II

1. Sebutkan cara aman untuk mencari informasi di internet!
a. Memindai halaman web sebelum dibuka.
b. Memperingatkan pengguna jejaring sosial situs web tentang mengikuti link ke situs lain dan memindai isi terkait.
c. Memindai file download Internet.
d. Mendeteksi virus, trojan horse, spyware, dan benda-benda berbahaya lainnya.
e. Scan hanya membutuhkan waktu beberapa detik.

2. Sebutkan langkah-langkah browsing yang efektif!.
a. Pilih salah satu program browsing yang terdapat pada komputer mu. Misalnya: Internet Explorer, Mozila Firefox, Opera dll.
b. Start - All Program - Internet Explorer.

3. Sebutkan langkah-langkah yang dilakukan untuk mencari informasi tentang beasiswa studi luar negeri dengan menggunakan tanda + pada kata kuncinya!
a. Masukan kata kunci beasiswa + studi + luar negeri  pada Search engine, kemudian klik tombol Telusuri dengan Google atau tekan enter.
b. Hasil pencarian akan ditampilkan. Klik salah satu link misalnya kita pilih informasi Beasiswa Luar Negeri - Download Buku Panduan Studi.
c. Teks link yang dipilih tersebut akan membuka website www.dikti.org. Di website ini Anda dapat menemukan informasi tentang beasiswa ke luar negeri. Anda juga dapat mendownload buku panduan untuk studi ke luar negeri.

4. Sebutkan langkah-langkah mencari informasi tentang teknologi informasi melalui Google!
a. Buka search engine Google.
b. Klik penelusuran lanjutan yang terletak disamping kanan kotak kata kunci.
c. Selanjutnya akan ditampilkan fasilitas pencarian canggih Google.

5. Jelaskan yang dimaksud situs dinamis!
Situs web dinamis merupakan situs web yang secara spesifik didisain agar isi yang terdapat dalam situs tersebut dapat diperbarui secara berkala dengan mudah. Sesuai dengan namanya, isi yang terkadung dalam situs web ini umumnya akan berubah setelah melewati satu periode tertentu. Situs berita adalah salah satu contoh jenis situs yang umumnya mengimplementasikan situs web dinamis. Contoh website yang menggunakan model ini seperti website forum, blog, e-commerce, berita, search engine, dan masih banyak lagi.

6. Tahukah Anda yang dimaksud situs statis?
Situs web statis merupakan situs web yang memiliki isi yang tidak dimaksudkan untuk diperbarui secara berkala sehingga pengaturan ataupun pemutakhiran isi atas situs web tersebut dilakukan secara manual. Informasi yang berada di halaman web tersebut biasanya dirubah secara berkala dalam kurun waktu tertentu. Dan untuk melakukan perubahan konten tersebut selain diperlukan keahlian dasar mendesain web, juga biasanya menggunakan software teks editor seperti Notepad, Frontpage atau Dreamweaver. Singkatnya, pengunjung website model ini tidak dapat menentukan informasi apa yang ingin dilhatnya, dan tetap pada informasi apa yang ditawarkan oleh pemilik website tersebut.

7. Sebutkan beberapa contoh situs pendidikan dan ilmu pengetahuan!
             1. National Geographic
             2. Flashearth.com
             3. Times Online : Environment
             4. Vimeo.com
             5. Earthcam.com
             6. Traveler IQ
             7. Nature.org
             8. Mongabay.com
             9. Earthshots.org
            10. Wikipedia

8. Jelaskan yang dimaksud situs interaktif!
Website interaktif atau situs interaktif yaitu komunikasi dua arah. Dua arah antara si pemilik web dengan pengunjung web itu sendiri. Jadi dalam web itu memungkinkan para pembaca untuk berinteraksi dengan penulis atau dengan pembaca lain. Misalnya bertanya atau berkomentar atau mungkin juga saling menambah informasi dari apa yang mereka baca.

9. Sebutkan beberapa contoh situs keagamaan!
             1. www.Sarkub.com
             2. www.Gusmus.com
             3. www.NU.or.id
             4. www.Mui.or.id
             5. www.Pesantrenvirtual.com
             6. http://www.syariahonline.com
             7. http://www.eramuslim.com

10. Sebutkan contoh situs lembaga-lembaga pendidikan!
            1. www.kemdiknas.go.id
            2. www.YayasanPendidikanIslamAl-Azhar.com
            3. www.IlmPengetahuanIslamdanArab.com


SoRe


1. Sebutkan beberapa contoh situs berita!
              1. ANTARA News
              2. www.detik.com
              3. www.liputan6.com
              4. www.kompas.com
              5. www.beritabola.com

2. Bagaimana pendapat Anda tentang manfaat situs berita online? Bandingkan kekurangan dan kelebihannya dengan media cetak!
Situs berita online ini lebih efesien serta sangat mudah dipakai, kekurangannya bila dibandingkan dengan media cetak adalah situs berita online ini membutuhkan koneksi internet karena online seingga kita harus mempunyai akses internet terlebih dahulu, sedangkan media cetak tidak. Lalu kelebihannya berita online ini lebih praktis dan enak dibaca daripada media cetak.

3. Setelah mengunjungi situs pendidikan, menurut pendapat Anda manfaat apa saja yang Anda peroleh dari situs-situs pendidikan yang ada?
Kita dapat menemukan informasi yang lebih banyak karena adanya situs pendidikan ini. Kita juga dapat belajar dengan jarak jauh.

4. Sebutkan contoh situs pemerintahan!
             1. Portal Republik Indonesia www.ri.go.id
             2. Mahkamah Konstitusi RIwww.mahkamahkonsitusi.go.id
             3. Majelis Permusyawaratan Rakyat www.MPR.go.id
             4. Dewan Perwakilan Rakyat www.DPR.go.id
             5. Bank Indonesia www.BI.go.id
             6. Departemen Perindustrian www.dprin.go.id.

5. Sebutkan beberapa contoh situs lembaga-lembaga pemerintahan dan departemen-departemen!
             1. Departemen Hukum www.depkumham.go.id,  
             2. Departemen Luar Negeri www.deplu.go.id,
             3. Portal Republik Indonesia www.ri.go.id,
             4. Kepolisian Republik Indonesia  www.polri.go.id.


SoYa


1. Apa yang anda ketahui tentang Wikipedia?
 Situs pendidikan dan Ilmu Pengetahuan.

2. Apabila ingin mencari informasi yang memuat lebih dari satu kata kunci, apa yang akan Anda lakukan?
Kita dapat menambahkan tanda plus (+) sebagai kata penghubung.

3. Metode apakah yang populer untuk mencari informasi di internet?
Search Engine, dengan mengetikan beberapa kata atau subjek yang anda mau maka akan muncul dan pilih.

4. Sebutkan langkah-langkah yang dilakukan untuk mencari informasi dengan mesin pencari!
a.Pada saat kita membuka halaman browser misal dengan google crome, atau mozila firefox kita akan mendapati tampilan seperti diatas, setelah kita mengetik alamat www.google.com. Pada bagian tersebut terdapat Web, Gambar, Berita, Buku, Terjemahan, Blog, Gmail, dan lan sebagainya.
b. Tulis kata kunci  dari informasi yang akan kita cari pada kotak penelusuran Google. Kemudian tekan enter atau klik pada penelusuran google.
c. Maka google akan menampilkan semua hasil pencarian.
d. Untuk masuk/melihat informasi lebih detail dari alamat web yang akan kita kunjungi, klik pada judul dari wesite tersebut. Tandanya mouse berubah menjadi gambar tangan menunjuk.
e. Maka google akan terhubung dengan link yang kita klik tadi.

5. Sebutkan langkah untuk mengakses Wikipedia!
       a. Masuk google atau semacam lainnya.
       b. Ketik kata Wikipedia pada kolom telusuri.
       c. Ketik enter.
       d. Pilih website Wikipedia
       e. Maka anda telah masuk website Wikipedia.

0 komentar:

Post a Comment